Ads 468x60px

Tuesday, December 3, 2013

Pengertian Kenari Silangan AF, F1, F2 hingga F7


Kenari Mania Senior mungkin sudah paham betul makna dari nama Kenari AF, Kenari F1, Kenari F2 dan seterusnya... namun pemahaman itu kadang dibuat salah kaprah sehingga banyak pemula yang salah dalam memahami makna istilah tersebut. KM Kissawa kali ini berusaha menjelaskan makna dari istilah tersebut agar Anggota KM Kissawa mengerti pemahaman yang sebenarnya.

Untuk menjelaskan makna dari istilah diatas, berikut ini KM Kissawa mengutip pernyataan dari smartmastering yang menyatakan bahwa istilah Kenari Silangan adalah :

Di dalam dunia biologi, ada induk (jantan dan betina) sebagai PARENTAL (P). Hasil keturunan dari perkawinan induk tersebut menghasilkan FELIAL (F).

Breeding Kenari yang ingin menghasilkan keturunan yang lebih baik, sifat unggul dari salah satu induk (bahkan kedua induk) di dapatkan dengan menyilangkan kembali hasil keturunan (F) dengan basic blood dari induk (P).

Nahhh, ini bisa berlangsung sampai 4-7 tingkatan Breeding Chart. Di hasilkan F1 sampai F7, dan seterusnya. Penerapan istilah FELIAL (F) di dalam dunia Kenari Indonesia sudah salah kaprah dari yang semestinya. Penggunaan istilah F1, F2, F3, AF (Anak FELIAL) dianggap hanya untuk Kenari hasil silangan Yorkshire saja. Padahal ini berlaku untuk semua hasil perkawinan silangan Kenari.

Disamping itu juga, ada kerancuan dalam pengertian F1, F2, F3 dan seterusnya untuk hasil Kenari breedingnya. Tapi yang penting kita bisa memahami pengertian yang di maksudkan.

Itulah pengertian dari Burung Kenari AF, F1 dst... sehingga dengan pemahaman ini kita bisa mengetahui bila F itu adalah anak sedangkan P itu adalah induknya, lalu mana yang menjadi induk itu adalah hal yang paling penting, Jika kita beli kenari jenis F1 maka kita harus tahu indukannya, apakah memang berkualitas dan juara atau hanya berbadan besar tapi kicauannya tidak merdu.

0 comments:

Post a Comment